Turut Andil Cegah Stunting, Polres Kulonprogo Siap Bersinergi Dengan Seluruh Elemen Masyarakat

 

This image has an empty alt attribute; its file name is WhatsApp-Image-2023-02-14-at-10.03.24-1024x1024.jpeg

Kulonprogo- Dalam rangka mendukung dan mensukseskan program pemerintah menurunkan angka stunting dan sebagai bentuk kepedulian Polri terhadap anak yang terindikasi Stunting. Polres Kulonprogo laksanakan pemberian bantuan makanan tambahan kepada anak yang terindikasi Stunting wilayah Kulonprogo dalam rangka optimalisasi penanganan Stunting Polres Kulonprogo di 88 Kalurahan Kabupaten Kulonprogo dengan jumlah 2057 anak, pada Selasa (14/2/2023).

Atas arahan dan petunjuk Kapolres Kulonprogo, giat bantuan tersebut dipimpin oleh Kasat Binmas AKP Edy Kapolsek Sentolo, bersama Unsur Forkompimka Kap. Sentolo, Kepala Puskesmas Sentolo 1.
Dalam giat sambangnya, Polres Kulonprogo dan rombongan memberikan bantuan sosial atau santunan berupa Paket Makanan yaitu Susu, Biskuit, Telor kepada 2057 anak yang hadir dalam kegiatan tersebut.
Seperti di sampaikan Kapolres Kulonprogo dalam keterangannya melalui Kasat Binmas, bahwa kegiatan ini menindak lanjuti program Polri yang telah diinstruksikan Kapolri kepada seluruh jajarannya, tentang dukungan Polri kepada pemerintah, untuk turut mengurangi angka stunting bagi anak-anak dan bayi di Indonesia.

Kapolres Kulonprogo AKBP Muharomah Fajarini, S.H., S.I.K. menambahkan, penanganan stunting tidak mungkin dilakukan oleh dinas kesehatan sendiri namun membutuhkan sinergitas seluruh sektor dalam mengentaskan pencegahan maupun penurunannya.

“Mari bersama-sama bersinergi untuk upaya penurunan dan pencegahan stunting sesuai dengan tugas pokok masing-masing baik dari lintas sektoral pemerintahan maupun dari swasta agar stunting di Kabupaten Kulonprogo dapat ditangani,” pungkasnya
http://tribratanews.kulonprogo.jogja.polri.go.id/turut-andil-cegah-stunting-polres-kulonprogo-siap-bersinergi-dengan-seluruh-elemen-masyarakat/

author

Comments are closed.