Nanggulan_ Unit Binmas Polsek Nanggulan melaksanakan kegiatan sambang dan bimbingan penyuluhan di SMK Negeri 1 Nanggulan (Selasa, 27/08/2024).
Kegiatan sambang dan binluh kamtibmas dipimpin Ps Panit 2 Binmas Aiptu Sugiarto beserta anggota Unit Binmas Bripka Ambariyanto bertatap muka dan berdialog dengan Bapak Supri, selaku Wakil Kepala Sekolah SMK N 1 Nanggulan.
Dalam kesempatan tersebut Aiptu Sugiarto menyampaikan pesan kamtibmas untuk disampaikan kepada para siswa SMK 1 Nanggulan agar para siswa tidak ikut serta dalam aksi unjuk rasa terkait putusan Mahkamah Konstitusi tentang revisi Undang-Undang Pemilihan Kepala Daerah sehingga situasi kamtibmas tetap terjaga dengan baik.
Lebih lanjut Aiptu Sugiarto mengatakan dengan adanya komunikasi yang baik antara pihak kepolisian dan pihak sekolah, diharapkan para siswa dapat memahami pentingnya menjaga ketertiban dan tidak terlibat dalam kegiatan yang dapat merugikan diri sendiri maupun orang lain.
Saat ditemui di tempat terpisah Kapolsek Nanggulan AKP A. Purwanta, S.H., M.M., mengungkapkan bahwa pihaknya rutin melaksanakan sambang dan binluh kamtibmas untuk dapat memberikan dampak positif bagi terciptanya wilayah Nanggulan yang aman dan kondusif.
"Kegiatan sambang dan Binluh ini merupakan upaya preventif Polsek Nanggulan dalam menjaga ketertiban umum serta mencegah terjadinya hal-hal yang dapat mengganggu keamanan di wilayah Nanggulan dan sekitarnya,' ujarnya.