Sambang dan Binluh Wujud Kedekatan Polri dengan Masyarakat

65 views

 

Nanggulan_ Bhabinkamtibmas Kalurahan Tanjungharjo Aiptu Heri Kusnawan rutin melaksanakan sambang dan biluh kepada masyarakat Padukuhan Tanjungharjo. Hal tersebut merupakan wujud kedekatan antara Polri dan Masyarakat di wilayah binaannya.

Pada kesempatan kali ini Senin (09/10/2023) Bhabin melaksanakan sambang dan binluh tatap muka dengan warga Padukuhan Dengok Kalurahan Tanjungharjo bertempat di rumah Bapak Suwarno.

Pada kesempatan tersebut Bhabinkamtibmas Aiptu Heri Kusnawan menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas kepada warga yang berkesempatan hadir agar senantiasa waspada terhadap lingkungan sekitar baik itu terhadap tindak kriminalitas seperti penipuan barang ataupun modus penipuan lewat online dan waspada terhadap bencana alam. Hindari membakar sampah sembarangan agar terhindar dari bencana kebakaran karena pada saat ini adalah musim kemarau yang panjang.

"Kami juga menghimbau apabila memarkir kendaraan bermotor agar selalu mengkunci stang kendaraan bermotornya dan tidak membiarkan kunci menggantung pada stop kontaknya sehingga terhindar dari tindak kejahatan curanmor," tutur Heri.

author

Comments are closed.