KULONPROGO. Anggota Forkopimda Kabupaten Kulonprogo menggelar rapat koordinasi (rakor) kesiapan momentum Hari Raya Natal 2022 dan Tahun Baru 2023 untuk mewujudkan kelancaran, keamanan, dan ketertiban di wilayah setempat. Kegiatan itu di hadiri oleh Pj. Bupati Kulonprogo Drs Tri Saktiyana, M.Si., Kapolres Kulonprogo AKBP Muharomah Fajarini, S.H., S.I.K., Perwakilan dari Kodim, Dishub dan instansi lainnya.
Kapolres Kulonprogo AKBP Muharomah Fajarini saat di hubungi mengatakan berbagai pembahasan terkait kesiapan seluruh pihak jelang Hari Raya Natal 2022 dan Tahun Baru 2023 dibahas dalam rakor tersebut. Hal itu bertujuan untuk menciptakan kondisi Kabupaten Kulponprogo yang kondusif.
"Saya harap semuanya bisa dipersiapkan dengan baik. Apa yang akan menjadi ancaman ditekan dan diantisipasi mulai sekarang. Meskipun situasi Kulonprogo kondusif, kita tidak boleh lengah," ujar Kapolres.
Ia juga menjelaskan pihaknya akan melakukan sterilisasi ke gereja-gereja menjelang perayaan Natal. Mereka juga akan menempatkan personilnya untuk melakukan pengamanan. “Dengan begitu kenyamanan para jemaat yang sedang beribadah akan terjamin,” ujarnya.
Pengamanan juga akan dilakukan pada malam pergantian tahun 2023. Menghadapi Nataru, Polres Kulonprogo akan melaksanakan operasi lilin mulai 23 Desember 2022-2 Januari 2023. Polres Kulonprogo akan menerunkan 332 personel pengamanan bekerja sama dengan Dishub, Dinkes dan Kodim. Selain itu juga akan didirikan tiga pos pengamanan (pospam) di wilayah Sentolo, Wates dan Temon. “Kami juga akan dirikan satu pos pelayanan di objek wisata Pantai Glagah," ucapnya