Polsek Sentolo dan BPBD Cek Rumah Warga di Sentolo Rusak Akibat Gempa Bumi

 

Sentolo – Sebuah gempa bumi yang terjadi pada Senin malam (26/08/2024) menyebabkan teras rumah milik Bapak Rubingan (63 tahun), seorang petani yang beralamat di Padukuhan Taruban Kulon RT 29/15, Tuksono, Kapanewon Sentolo, Kabupaten Kulonprogo, mengalami keruntuhan.

Kapolsek Sentolo, AKP Julianta Kusnadi, S.H., M.H., bersama personel Polsek Sentolo dan petugas BPBD Kabupaten Kulonprogo, segera mendatangi lokasi untuk mengecek kerusakan yang terjadi. Berdasarkan informasi dari BMKG, gempa tersebut berkekuatan 5,8 Skala Richter dengan pusat gempa berada 91 km Barat Daya Gunungkidul, DIY, dan terjadi pada pukul 19:57:42 WIB. Gempa ini tidak berpotensi tsunami.

Dalam keterangannya, AKP Julianta Kusnadi menyatakan bahwa gempa terjadi sekitar pukul 19:57 WIB dan tidak menimbulkan korban jiwa, namun menyebabkan kerusakan pada teras rumah Bapak Rubingan.

"Kerugian materiil diperkirakan mencapai sekitar Rp 2 juta. Kami mengimbau kepada warga agar tetap waspada namun tidak panik jika terjadi gempa susulan, dan selalu mengutamakan keselamatan jiwa," ujar Kapolsek.

Lebih lanjut, Kapolsek Sentolo menambahkan bahwa pihaknya telah bekerja sama dengan BPBD dan warga sekitar untuk membersihkan puing-puing akibat runtuhnya teras rumah yang terdampak gempa. Upaya ini dilakukan sebagai bentuk tanggung jawab bersama dalam menjaga keselamatan dan kenyamanan warga yang terdampak bencana.

author

Comments are closed.