TEMON. Bhabinkamtibmas Kalurahan Demen, Temon Aiptu Indi BR bersama Sat Binmas Polres Kulonprogo yang dipimpin Ipda Zakaria melaksanakan penyuluhan narkoba dan kenakalan remaja di SMPN 2 Temon, Rabu (10/05/2023).
Penyuluhan dimaksudkan untuk memperluas informasi kepada para siswa siswi tentang bahaya narkoba yang mengakibatkan hancurnya masa depan generasi muda penerus perjuangan bangsa.
"Narkoba merupakan pembunuh massal Sebab, dampak dari penggunaannya sangat fatal karena kerusakan yang ditimbulkannya permanen, hal ini sesuai hasil penelitian pihak medis, bukan hanya katanya atau slogan saja, sehingga perlu kita lakukan penyuluhan kepada pelajar agar mengetahui bahaya narkoba tersebut,” ujar Aiptu Indi.
Sementara itu, ditempat terpisah Kapolsek Temon Kompol Tjatur Atmoko ST., S.E., mengungkapkan penyuluhan yang dilakukan tersebut bertujuan guna menyelamatkan generasi muda dari penyalahgunaan narkoba di wilayah hukumnya, penyuluhan ini dimaksudkan dengan harapan agar bisa memberikan manfaat bagi masyarakat, khususnya kalangan pelajar.
"Penyuluhan ini dilakukan agar siswa-siswi paham dan lebih berhati-hati terhadap peredaran narkoba, serta bahaya yang akan ditimbulkan dari gaya hidup yang tidak sehat,” katanya.
Disamping itu Kapolsek juga mengingatkan kepada para siswa agar tidak terlibat dalam kenakalan remaja.
"Jangan sampai para pelajar di wilayah Temon menjadi pelaku mapun korban dari kenakalan remaja", pungkas Kompol Tjatur.
tkan kepada para siswa agar tidak terlibat dalam kenakalan remaja.
"Jangan sampai para pelajar di wila