LOMBA GEMPAR TINGKAT KAPANEWON KALIBAWANG DI KWT NGASEM MANDIRI BANJARHARJO

Kalibawang - Dinas Pertanian dan Pangan Kabupaten Kulon Progo melalui BPP Kapanewon Kalibawang bersama dengan Panewu Kalibawang melaksanakan penilaian lomba Gerakan Menanam Pangan di Pekarangan ( GEMPAR) Yang dilaksanakan di Kelompok Wanita Tani (KWT) Ngasem Mandiri mewakili Kalurahan Banjarharjo. Senin (04/09/2023)

Adapun Penilaian di KWT Ngasem mandiri Padukuhan Padaan Ngasem Kalurahan Banjarharjo yang meliputi penilaian administrasi serta penilaian Demplot 1 dan 2 Unit persemaian sederhana yang di bangun melalui fasilitasi UPT Dinas pertanian.

Disamping penilaian lomba tujuan dari kegiatan Gerakan Menanam Tanaman di Pekarangan (Gempar) adalah:
-Mengoptimalkan lahan pekaranga
-Meningkatkan kesadaran/peran dan partisipasi masyarakat dalam mewujudkan pola konsumsi pangan B2SA (Beragam Bergizi Seimbang dan Aman)
-Mengurangi pengeluaran masyarakat
-Meningkatkan Partisipasi KWT dalam Penyediaan Pangan dan Gizi keluarga
-Mengembangkan kegiatan ekonomi produktif keluarga melalui penjualan pangan sehingga mampu meningkatkan kesejahteraan masyarakat
-Meningkatkan kemandirian pangan

Hadir dalam giat tersebut : Ir wahyu mewakili penewu Kalibawang., BPP Kapanewon Kalibawang, Bpk. Suryanto beserta tim., Iptu Sudari, mewakili Kapolsek Kalibawang., Peltu Dwi, mewakili Danramil Kalibawang., Subariadi, Dukuh Padaan Ngasem dan Anggota KWT Ngasem mandiri

Kegiatan lomba Gerakan Menanam Dipekarangan tingkat Kapanewon Kalibawang ini di Ikuti oleh 4 perwakilan KWT dari masing-masing Kalurahan, yang nantinya untuk pemenang juara 1 akan mewakili Kapanewon Kalibawang dalam lomba Gempar di tingkat Kabupaten Kulonprogo.(Humaskalibawang)

author

Comments are closed.