BHABINKAMTIBMAS SAMBANG PADA PERTEMUAN KADER YANDU KALURAHAN BANJARHARJO

 

Kalibawang - Dalam rangka menjalin silaturohmi dan memberikan semangat dan motivasi, Bhabinkmatibmas Kalurahan Banjarharjo Polsek Kalibawang Bripka Agus Gutama lakukan sambang dan monitoring giat kader Yandu seKalurahan Banjarharjo, bertempat di Balai Kalurahan Banjarharjo, Selasa (02/04/2024)

Pertemuan kader yandu tujuannya adalah meningkatkan pengetahuan dan ketrampilan para kader yandu tersebut. Selain itu pertemuan kader juga merupakan ajang diskusi antar kader, pertemuan ini dihadiri oleh perwakilan masing-masing kader posyandu balita yang ada di Padukuhan seKalurahan Banjarharjo. Diharapkan kader yang terampil bisa menyampaikan info/pesan kepada masyarakat tentang informasi kesehatan tentang kesehatan Balita maupun manula yang di dapatkan pada waktu mengikuti pertemuan kader.

Pertemuan kali ini ada kabar baik yakni di berikan honor bagi kader yandu guna memberikan penghargaan kinerja yang sudah di laksanakan dalam mendukung program pemerintah.

Dalam kesempatan tersebut Bripka Agus Gutama berkesempatan menyampaikan pesan kamtibmas : himbauan agar orang tua untuk memperhatikan dalam pemenuhan gizi pada anak guna mendukung pertumbuhan anak yang normal., warga dihimbau agar menjaga keamanan lingkungan khusus nya di bulan Ramadhan dengan mengunci rumah saat di tinggal sholat tarawih, mengunci stang kendaraan saat parkir dan menyampaikan Program Kapolda tentang Ibu Memanggil., warga diminta untuk mengawasi pergaulan anak, jangan sampai anak-anak kita menjadi korban bahkan menjadi pelaku tindak kejahatan, pungkaanya

author

Comments are closed.