BHABINKAMTIBMAS POLSEK PANJATAN MELAKSANAKAN GIAT MONITORING DAN SEKRINING USIA PRODUKTIF WARGA DK V BOJONG

 

Panjatan, Senin 5-Juni-2023. Dalam rangka membangun kebersamaan dan sinergitas kemitraan diantara anggota kepolisian dan seluruh warga masyarakat,Bhabinkamtibmas Kalurahan Bojong Aipda Danang Joko A  hadir dalam kegiatan Posyandu balita dan sekrining usia produktif ( 15 th sampai dengan 59 th) di Pedukuhan 5 Kalurahan Bojong yang dihadiri oleh petugas  kesehatan dari puskesmas Panjatan 2, untuk Usia Produktif 20 orang dan balita 17 orang,

 

Salah satu kegiatan yang dilaksanakanoleh Bhabinkamtibmas kalurahan Bojong dalam membangun kebersamaan dan mewujudkan kedekatan dengan warga masyarakat salah satunya dengan kegiatan Posyandu Balita adalah dengan penyampaian pesan edukasi kepada orang tuan balita pentingnya asupan makan begizi guna menanggulangi stunting

 

Selanjutnya dalam kegiatan Posyandu sekrining usia produktif Adalan Monitoring pemeriksaan kesehatan meliputi cek tensi,gula darah, berat badan, tinggi badan dan lingkar perut, dalam kegiatan Posyandu usia produktif tersebut bertujuan selain untuk mengetahui sejak dini penyakit - penyakit yang tidak di inginkan, dan pencegahan nya, untuk hidup sehat, agar selalu menjaga kesehatan, selain makan makanan bergizi dan cukup istirahat, juga agar melaksanakan olahraga secara rutin.

 

Tidak lupa Dalam kesempatan itu, Bhabinkamtibmas menyampaikan pesan kamtibmas yang antara lain untuk menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif antara lain diharapkan warga masyarakat berperan serta menjaga situasi kamtibmas yang kondusif.

author

Comments are closed.