Bhabinkamtibmas kalurahan Temon Wetan Monitoting Kegiatan Posyandu Sekaligus Sampaikan Pesan Kamtibmas

 

TEMON. Kehadiran Bhabinkamtibmas dalam setiap kegiatan masyarakat di desa binaannya dapat meningkatkan tali silaturahmi dan soliditas dengan warga. Dengan selalu hadir di berbagai kegiatan masyarakat, Bhabinkamtibmas akan semakin dekat dengan warga.

 

Seperti yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmas Kalurahan Temon Wetan Aipda Heru Purwanto yang

melaksanakan sambang dan monitoring kegiatan posyandu di Pedukuhan Jogahan, Kalurahan Temon Wetan, Temon, Kulonprogo, Selasa (09/05/2023). 

 

Kegiatan Posyandu merupakan sebuah kegiatan yang rutin dilakukan setiap sebulan sekali bagi para balita, untuk memantau kesehatan dan perkembangan anak agar kesehatannya tetap terjaga.

 

Kegiatan yang di lakukan diantaranya timbang berat badan dan ukur tinggi badan serta pemberian obat cacing. 

 

Bhabinkamtibmas Aipda Heru juga memberikan himbauan kamtibmas kepada orang tua balita agar benar benar memperhatikan tumbuh kembang anaknya dan kebersihan sekitar rumah agar terhindar dari berbagai macam penyakit serta  pesan kamtibmas agar selalu menjaga keamanan dan ketertiban.

 

Kapolsek Temon Kompol Tjatur Atmoko ST., S.E.,  ditempat yang lain menyampaikan, dengan hadirnya Bhabinkamtibmas di berbagai kegiatan di masyarakat diharapkan dapat mempererat tali silaturahmi sehingga mudah dalam menyampaikan pesan pesan kamtibmas yang dapat mendukung terciptanya situasi kamtibmas yang aman dan kondusif di wilayah Temon, Kulonprogo.

"Kami berpesan kepada warga apabila memerlukan bantuan Polisi tidak usah takut atau ragu ragu menghubungi Polsek Temon ataupun Bhabikamtibmas yang ada di wilayahnya", ujar Kapolsek.

author

Comments are closed.