Bhabinkamtibmas Kalurahan Sendangsari Pengasih AIPTU Karmanto melaksanakan monitoring kegiatan kader Kalurahan Sendangsari dalam pelaksanaan DAHSYAT (Dapur Sehat Atasi Stunting), dengan pemberian telur per@12 butir, timbangan, cek tinggi badan dan ukur lingkar lengan dan kepala yang dilaksanakan pada hari Jumat tanggal 12 Mei 2023 pukul 08.30 wib.
Dalam kesempatan tersebut Bhabinkamtibmas memberikan edukasi kepada orang tua anak agar tetap memperhatikan gizi untuk tumbuh kembang anak, lakukan dan ikuti petunjuk² dari kader maupun dari petugas kesehatan.
“Orang tua perlu terus memantau tumbuh kembang anak mereka, terutama dari tinggi dan berat badan anak. Bawa si Kecil secara berkala ke Posyandu maupun klinik khusus anak. Dengan begitu, akan lebih mudah bagi ibu untuk mengetahui gejala awal gangguan dan penanganannya.” Kata Bhabinkamtibmas
Aiptu Karmanto juga membantu Kader Kalurahan dalam pendataan jumlah balita yang berada di wilayah Sendangsari Pengasih dan juga memberikan himbauan tentang harkamtibmas.