BETAH Dalam Penerimaan Polri

108 views

This image has an empty alt attribute; its file name is WhatsApp-Image-2023-02-05-at-12.59.48.jpeg

KULONPROGO. Untuk menjaring animo calon pendaftar anggota Polri,  Polres Kulonprogo menggelar sosialisasi penerimaan Polri (SAPARI) tahun 2023 bertempat di Gedung Taman Budaya Kulonprogo yang  diikuti oleh 1000 pelajar perwakilan SMA, SMK, dan MA se-Kulonprogo (Minggu 5/2/2023).

Suasana penuh keakraban dan nampak cair terlihat saat tim melakukan interaksi dan tanya jawab secara langsung serta mengajak para siswa-siswi untuk menjadi bagian dari anggota Polri. Para siswa juga terlihat antusias melihat secara langsung stand stand yang terdiri dari beberapa fungsi di Kepolisian diantaranya Brimob, Polair, Samapta, Lalu Lintas dan bagian SDM (Sumber Daya Manusia) yang ada di seputar tempat sosialisasi.

This image has an empty alt attribute; its file name is WhatsApp-Image-2023-02-05-at-12.59.52-1024x1024.jpeg

Kapolres Kulonprogo AKBP Muharomah Fajarini, S.H., S.I.K.,  mengatakan, kegiatan sosialisasi penerimaan anggota Polri ini ini bertujuan untuk menjaring animo bagi pelajar Kabupaten Kulonprogo untuk menjadi calon anggota Polri

“Adik-adik yang berminat mendaftar, mulai sekarang persiapkan seluruh persyaratan serta belajar maksimal, termasuk persiapan fisik. Masuk Polri tidak dipungut biaya,” tutur Kapolres.

Ia menyebut, kegiatan sosialisasi penerimaan Polri ini merupakan tahap awal untuk memperkenalkan bahwa rekrutmen Polri mengedepankan prinsip BETAH yaitu Bersih, Transparan, Akuntabel dan Humanis.

“Kami sampaikan kepada seluruh adik-adik di wilayah Kabupaten Kulonprogo yang berminat bergabung bersama kami di keluarga besar Polri agar dapat mempersiapkan diri sebaik mungkin dalam menghadapi seleksi penerimaan,” tandasnya.

“Kesempatan ini adalah kesempatan yang langka, dengan harapan anak2 akan mendapat informasi yang benar terkait dengan rekrutmen angota polri secara langsung dari panitia Penyelenggara/Biro SDM Polda DIY. Dalam kesempatan ini tanyakan betul bagaimana tahapan tes itu, hasil akan ditampilkan secara langsung maka akan rugi kalau loby sana loby sini, yang terpenting persiapkan diri dari sekarang, pelajari meterinya” , pungkas Kapolres.

author

Comments are closed.