AKBP Dr. Wilson Bugner F. Pasaribu, S.I.K., M.H. Jabat Kapolres Kulonprogo

 

Kulonprogo-Kepala Kepolisian Resor Kulon Progo Daerah Istimewa Yogyakarta berganti dari AKBP Nunuk Setiyowati S.I.K., M.H., pada AKBP Dr. Wilson Bugner F. Pasaribu, S.I.K., M.H., ratusan personel menyambut Kapolres AKBP Dr. Wilson Bugner F. Pasaribu, S.I.K., M.H di Markas Komando Polres Kulon Progo dan melepas kepergian AKBP Nunuk Setiyowati S.I.K, M.H., dalam acara Farewel Parade Serah Terima jabatan Kapolres Kulonprogo , Jumat (12/7/2024)

Pejabat baru Kapolres Kulonprogo ini sebelumnya menjabat sebagai kasubdit AUDIT di Ditpamobvit Polda DIY.
Penyambutan pada AKBP Dr. Wilson Bugner F. Pasaribu, S.I.K., M.H. maupun pelepasan AKBP Nunuk Setiyowati dilakukan dengan prosesi Pedang Pora atau berjalan di bawah gapura pedang.

“ Rekan rekan semua di depan rekan rekan adalah Kapolres Kulonprogo yang baru , AKBP Dr. Wilson Bugner F. Pasaribu, S.I.K., M.H , rekan rekan selama ini sudah menunjukan kinerja dedikasi dan loyalitas yang tinggi dalam pelaksanaan tugas ketika saya menjabat sebagai Kapolres Kulonprogo , saya minta rekan-rekan berbuat yang sama bahkan lebih untuk mendukung pelaksanaan kinerja Kapolres yang baru dalam memberikan pelayanan, perlindungan dan pengayoman kepada masyarakat serta menjaga Harkamtibmas sehingga situasi Kamtibmas di wilayah Kulonprogo aman tertib dan lancar “ kata AKBP Nunuk Setiyowati dalam sambutanya

AKBP Nunuk Setiyowati merasa sangat terbantu dengan semua rekan-rekan lakukan saya menghaturkan terima kasih atas dukungan, kerjasama yang baik selama ini, hanya Tuhan yang bisa membalas kerja tulus rekan-rekan.

“Saya beserta keluarga besar meminta maaf sekiranya dalam pelaksanaan tugas, dalam saya memimpin rekan-rekan ada hal-hal, ada sikap, ada tutur kata yang tidak berkenan dihati mohon dimaafkan saya mohon pamit , mohon undur diri karena hrus melaksanakan tugas di tempat yang baru di Polda Jawa Tengah “ Imbuh AKBP Nunuk Setiyowati

Hari ini sebenarnya adalah hari yang berat karena harus berpisah dengan sahabat ,
rekan, saudara-saudara saya, tapi momen ini pasti akan tiba semua ada masanya. Tetaplah menjadi anggota yang bisa di banggakan, anggota yang selau di dambakan kehadirannya di tengah-tengah masyarakat. Semoga keluarga besar Polres Kulonprogo senantiasa diberikan kesehatan, perlindungan oleh Tuhan Yang Maha Esa dan diberikan keselamatan dunia akhirat.

“ Semoga silaturahmi yang sudah terjalin yang baik ini bisa tetap kita jalin karena Indonesia tidak terlalu luas untuk tidak mempertemukan kita kembali” pungkasnya

Sementara itu Kapolres AKBP Dr. Wilson Bugner F. Pasaribu, S.I.K., M.H mengucapkan atas nama Polres Kulonprogo mengucapakan terima kasih kepada AKBP Nunuk Setiyowati karena sudah memimpin Polres Kulonprogo ini dengan sangat baik dan berprestasi dan dapat di banggakan.

“Kedepanya tugas dan tanggung jawab ini tetap kami jaga, Selamat jalan dan salam kepada keluarga dan sehat selalu, Sehingga kedepanya kita akan bertemu lagi dalam kesempatan yang lain, “ kata Kapolres AKBP Dr. Wilson Bugner F. Pasaribu, S.I.K., M.H

“Kepada rekan-rekan harapan kita adalah bekerja dengan baik mempertahankan prestasi yang telah di ukir selama ini. Dengan semangat rekan-rekan, saya yakin kita dapat mempertahankan prestasi ini dan terus berkembang kedepanya “ tambah Kapolres AKBP Dr. Wilson Bugner F. Pasaribu, S.I.K., M.H

“Saya harap kerjasamanya rekan-rekan Polres Kulonprogo mohon kami di terima dengan baik di sini dan mohon dukungan dari rekan rekan “ pungkas Kapolres AKBP Dr. Wilson Bugner F. Pasaribu, S.I.K., M.H mengakhiri

author

Comments are closed.