Jemput Bola, Polres Kulonprogo Gelar Vaksinasi Keliling

196 views

WartaMenoreh.com - Senin (13/9/2021), Polres Kulonprogo mulai mengerahkan armada vaksinasi Covid-19 mobile atau keliling untuk mempermudah masyarakat dalam mendapatkan pelayanan vaksinasi.

“Vaksinasi Keliling” Polres Kulonprogo pada hari ini menyasar warga masyarakat yang berada di Pedukuhan Sebokarang, Kelurahan Wates, Kapanewon Wates, dengan target 300 warga dan menggunakan jenis vaksin Sinovac dari Biddokes Polda DIY.

Kegiatan Vaksinasi Keliling Polres Kulonprogo ini yang juga melibatkan Bhayangkari Cabang Kulonprogo ini ditinjau langsung oleh Kapolres Kulonprogo AKBP Muharomah Fajarini, S.H., S.I.K.

“Vaksinasi Keliling yang digelar oleh Polres Kulonprogo ini dimulai pada hari ini, dengan mengerahkan armada vaksinasi Covid-19 mobile dengan tenaga kesehatan dari Urkes Polres Kulonprogo. Sebanyak 300 dosis vaksin telah kami siapkan untuk warga Pedukuhan Sebokarang, hal ini sebagai upaya jemput bola kepada masyarakat yang belum divaksin dan untuk mempercepat akselerasi vaksinasi kepada masyarakat”, ujar AKBP Muharomah Fajarini, S.H., S.I.K.

author

Comments are closed.