TEMON. Mengemban tugas sebagai Bhabinkamtibmas, Aiptu Suparji terus berupaya mempererat hubungan sosial bersama warga di wilayah desa binaannya.
Wujud dari upaya itu pun seperti saat ikut bergotong royong bersama warga Pedukuhan Kalihondang , Kelurahan Temon Kulon, Temon Kulonprogo yang sedang kerja bakti warga untul pembenahan Gapura guna memeriahkan HUT RI Ke 78.
“Kami bersama Babinsa dan warga melaksanakan gotong royong bersama-sama merehap gapura di tempat ini, semoga dapat berjalan dengan lancar tanpa terkendala apa pun,” tutur Aiptu Suparji, Selasa (08/08/2023).
Kapolsek Temon Kompol Tjatur Atmoko ST., S.E., mengatakan Bhabinkamtibmas sangat penting untuk hadir di tengah-tengah masyarakat karena bhabinkamtibmas adalah ujung tombak Kepolisian untuk lebih dekat dengan masyarakat.
“Gapura ini dibangun dalam rangka memperingati HUT RI ke-78 yang sebentar lagi akan kita rayakan,” ungkapnya.
Disela sela kerja bakti Aiptu Suparji juga menyempatkan menyampaikan pesan-pesan kamtibmas.
“Apabila ada sesuatu hal yang terjadi di lingkungan ini agar saudara sekalian segera melaporkannya kepada saya selaku Bhabinkamtibmas yang siap sedia untuk membantu masyarakat", ujarnya.