Kulonprogo - Wakapolres Kulon Progo Kompol Riko Sanjaya, S.H., SIK menghadiri Tabligh Akbar Dalam Rrangka Peresmian Masjid SD Unggulan Muhammadiyah Krembangan , Jumat tanggal 17 Maret 2023.
Hadir juga dalam kegiatan tersebut Ustad Dr. (H.C.) Adi Hidayat, L.c., MA (Wakil Ketua Majlis Tablig PP Muhammadiyah), Drs. H. Sutedjo (Mantan Bupati Kulon Progo), Dr. H.M. Jumarin (Ketua PD. Muhammadiyah Kulon Progo), Drs. Ambar Gunawan (Ketua Umum Tabligh Akbar), Kapten Inf Triyono (Danramil 10/ Panjatan, Jumarno, SIP (Panewu Panjatan) dan Jamaah Tabligh Akbar.
Kegiatan di awali dengan Pembukaan pentas dari siswa SD Unggulan Muhammadiyah Krembangan di lanjutkan dengan Tabligh Akbar oleh Ustad Adi Hidayat.
Dalam ceramahnya Ustad Adi Hidayat Mengatakan menjelang bulan Ramadhan tahun ini semua organisasi Islam akan mulai pada tanggal yang sama, karena hilal sudah diatas 5⁰, untuk tarawih bisa dimulai tanggal 23 Maret 2023. Masjid tidak akan bisa makmur jika umat islam tidak memiliki iman. Kemudian apa itu makmur yaitu adalah orang yang memiliki manfaat dan mencari manfaat didalam masjid. Puasa merupakan latihan untuk membebaskan dari keburukan karena dimana jika orang yang puasanya benar tudak akan berkata kotor, bohong, koupsi, dan dosa lainnya.
“Orang beriman pasti perilakunya baik, secara alami jika memiliki iman maka seluruh tubuhnya akan berperilaku baik. Yang paling penting adalah bagaimana merubah sikap kita sehingga menjadi baik oleh karena itu baru disebut beriman” terang ustad
Kegiatan dilanjutkan dengan peresmian Masjid SD Unggulan Muhammadiyah Krembangan..