KULONPROGO. Waka Polres Kulonprogo Kompol Riko Sanjaya. S.H., S.I.K., memimpin apel pagi yang menjadi kewajiban dan rutinitas aparat Kepolisian yang di laksanakan di halaman depan Polres, Selasa (06/09/22).
Apel tersebut diikuti oleh, para Kabag, Kasat, Kapolsek Jajaran, KBO, Kasi, dan seluruh Personel Polres Kulonprogo dan bertindak sebagai Komandan apel Ipda Tarso.
Dalam arahan Waka Polres Kulonprogo Kompol Riko Sanjaya. S.H., S.I.K., menyampaikan terima kasih kepada seluruh anggota atas pelaksanaan apel pagi ini. Dalam kesempatan ini Kompol Riko juga menyampaikan situasi saat ini tentang Pemerintah yang telah menarik subsisi BBM, diharapkan anggota mendukung pemerintah, dampak dari kenaikan hal tersebut harus kita antisipasi. Monitoring respon dari masyarakat untuk menyampaikan aspirasinya mengenai kenaikan BBM.
Selanjutnya Waka Polres menyampaikan untuk rekan preventif agar melakukan patroli ke SPBU jangan sampai ada kecurangan disana, jangan sampai ada pihak2 yang memanfaatkan keadaan.
Ia juga mengingatkan, terkait penampilan anggota sudah seperti anyg diharapkan pimpinan, baik gampol uniform dan ununiform. Diharapkan anggota sadis ( sadar dan disiplin) dengan berlandaskan Tribrata dan Catur Prasetya dalam melaksanakan tugas kita.