Rakerda Karang Taruna Kulonprogo

164 views

Bertempat di Ruang Sadewa DPRD Kulon Progo Karang Taruna Kabupatan Kulonprogo  menyelenggarakan agenda tahunan Rapat Kerja Daerah (Rakerda) yang di hadiri oleh Bupati Kulonprogo Drs Sutedjo, Kapolres Kulonprogo AKBP Muharomah Fajarini, S.H., S.I.K dan Ketua DPRD Kulonprogo.

Wakil Ketua Karang Taruna DIY, Budi Hermawan mengatakan dengan adanya YIA, potensi dan peluang yang terdapat di Kulon Progo dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya, Khususnya bagi generasi muda untuk meningkatkan ekonominya.

"Mereka harus berkomitmen dalam menjunjung tinggi dan mengajarkan kepada masyarakat agar dapat melestarikan budaya Yogyakarta," ucapnya saat rapat kerja daerah (rakerda) karang taruna Kabupaten Kulon Progo yang digelar di Ruang Sadewa DPRD Kulon Progo, Sabtu (15/1/2022).

Budi mengharapkan karang taruna di Kulon Progo turut berperan aktif dalam mengantisipasi kejahatan jalanan yang marak terjadi belakangan terakhir ini.

Senada Bupati Kulon Progo, Sutedjo berharap para generasi muda yang tergabung di karang taruna turut andil dalam memberikan manfaat bagi masyarakat di Kulon Progo.

 "Dari berbagai pemikiran para generasi muda itu akan melahirkan inovasi yang kreatif," ucapnya.

Kapolres Kulonprogo AKBP Muharomah Fajarini, S.H., S.I.K, mendukung keberadaan karang taruna dengan kegiatan kegiatan yang positif.

“Saya mengharapkan karang taruna turut berperan aktif dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Kulonprogo serta mengantisipasi kejahatan jalanan yang marak terjadi belakangan terakhir ini seperti yang di katakan Wakil Karang Taruna tadi”, terang Kapolres di sela sela pelaksanaan rakerda.

author

Comments are closed.